Latihan di Sungai Sama Buaya, Anak Desa Jadi Atlet Olimpiade

Foto: AP/ROB GRIFFITH

Ketika pertama kali menginjakkan kaki di Sydney Olympic Park Aquatic Centre, rasa kagum Eric Moussambani tak bisa ditutupi. Baru kali ini dia melihat langsung apa yang selama ini hanya bisa disaksikan di televisi. Kolam renang super besar, lengkap dengan hiruk pikuk sorakan penonton.

Perjalanan Eric sebagai atlet renang Olimpiade utusan Guinea memang berbeda dibanding para atlet lainnya.

Dia mewakili negara jadi atlet Olimpiade bukan dari kualifikasi resmi. Namun, mendapat ‘golden ticket’ Olimpiade Sydney tahun 2000 karena negaranya dikategorikan negara miskin.

Dia juga tak seperti atlet lain. Eric hanya anak desa dan tak pernah tahu dunia luar. Dia juga baru bisa belajar renang 8 bulan sebelum perhelatan. Itupun tak berlatih di kolam renang mumpuni, melainkan di danau dan sungai yang sangat mempertaruhkan nyawa. Di lokasi tempat dia latihan, seringkali ada buaya ganas yang siap menerkam kapan saja.

Foto: AP/ROB GRIFFITH
Overnight swimming sensation, Eric Moussambani from Equatorial Guinea waves to a pool full of onlookers after he completes his 50m demonstration at the Cook & Philip Pool in Sydney, Australia, Wednesday, September 20, 2000. Moussambani, one of the four-person swim team from Equatorial Guinea was given the Speedo Fast.Skin bodysuit to test in the pool Wednesday. (AP Photo/Rob Griffith)

Dia baru bisa berlatih di kolam renang mumpuni beberapa minggu sebelum terbang dari Guinea ke Sydney. Atas kondisi demikian, rasa kagum itu juga berbarengan rasa takut.

Dia menyadari tak mungkin bisa menang perlombaan 100 meter. Baginya yang terpenting tidak bikin malu. Maka, saat letusan pistol tanda memulai perlombaan, dia bertekad menyelesaikan pertandingan tanpa harus menang.

Awalnya berjalan lancar, tapi saat sudah mencapai jarak 50 meter semuanya berubah. Eric panik melihat pesaingnya sudah lebih jauh. Seketika, kaki dan tangannya tak bisa digerakkan.

“Pada 50 meter terakhir itu, sejujurnya, saya sangat lelah sehingga saya ingin berhenti,” katanya kepada Sydney Morning Herald.

Di kondisi ini, Eric merasa sangat malu. Dia merasa gagal, tapi tak bisa keluar begitu saja dari kolam renang. Alhasil, dia memaksa menggerakkan kaki dan tangannya kembali untuk sampai di garis finish sembari disemangati 17.500 penonton.

Dia menyelesaikan pertandingan dalam waktu 1 menit 52 detik, waktu terlama yang diraih atlet Olimpiade sepanjang sejarah. Usai berenang, dia langsung ganti baju dan kembali ke penginapan. Beristirahat dan mengurung diri dari siang hingga sore.

Toh, dia sudah jadi atlet gagal yang pasti tak lagi disorot khalayak. Namun, apa yang terjadi setelahnya berbeda 180 derajat. Saat keluar kamar, dia kaget sebab fotonya ada di mana-mana.

“Ketika bangun, di televisi saya bisa melihat foto-foto saya. Saya pikir saya melakukan sesuatu yang salah,” ungkapnya.

Rupanya satu dunia menjadikan aksinya sebagai inspirasi, alih-alih dicemooh. Aksi Eric, anak desa yang jadi atlet Olimpiade, membukakan mata dunia ihwal perjuangan dan semangat.

Sekalipun berasal dari negara kecil di Afrika yang sama sekali tak memikirkan sektor olahraga, Eric membuktikan bahwa dirinya mampu meski tak menang. Seketika kehidupannya langsung bak selebriti.

“Orang-orang mengundang saya ke banyak tempat. Bahkan, saat di Sydney mau belanja sepatu, pemilik toko bilang sepatu itu jadi hadiah buat saya,” kata Eric.

Di Guiena, kesuksesan menyelesaikan Olimpiade membuatnya bak pahlawan. Dia terkenal dan memantik pemerintah membenahi sektor olahraga. Setelah Olimpiade Sydney 2000, Eric berlatih serius untuk menghadapi Olimpiade Athena 2004.

Sayang, hasil latihan itu tak bisa dibuktikan sebab dia gagal ke sana terhalang administrasi. Kini, dia fokus menjadi pelatih renang dan bermimpi membawa medali Olimpiade untuk negaranya.

IHSG Ngebut 1% Lagi, Balik ke 7.200-an!

Foto: Pegawai berjalan dibawah layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (6/8/2024). (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Penguatan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) semakin kencang hingga sudah melesat lebih dari 1% pada perdagangan sesi I Rabu (7/8/2024), di tengah sedikit membaiknya sentimen pasar global.

Per pukul 10:39 WIB, IHSG berhasil melesat 1,13% ke posisi 7.210,05. IHSG berhasil menyentuh kembali level psikologis 7.200 pada sesi I hari ini.

Nilai transaksi indeks pada sesi I hari ini sudah mencapai sekitar Rp 2,8 triliun dengan volume transaksi mencapai 5,5 miliar lembar saham dan sudah ditransaksikan sebanyak 373.344 kali.

IHSG cenderung kembali cerah, di tengah cenderung sedikit membaiknya sentimen pasar global dan dalam negeri, setelah adanya nada dovish dari beberapa pejabat bank sentral Amerika Serikat (AS), Federal Reserve (The Fed).

Seperti diketahui, bursa saham menjadi lautan merah pada Senin pekan ini karena aksi jual besar-besaran. Kondisi ini semula dikhawatirkan akan berlangsung lama. Namun, saham dengan cepat berbalik arah pada Selasa kemarin, meski beberapa terpantau masih melanjutkan koreksinya.

Pada hari ini, selain karena adanya nada dovish beberapa pejabat The Fed, pasar juga akan memantau rilis data neraca dagang China sampai cadangan devisa RI.

Para pejabat the Fed baru-baru ini memberikan komentar penolakan terhadap gagasan bahwa data tenaga kerja yang lemah dapat menyebabkan kemerosotan ekonomi alias resesi.

Presiden The Fed Chicago, Austan Goolsbee, juga mengingatkan jika ambruknya saham pada pekan lalu dan Senin tidak bisa memaksa The Fed untuk memangkas suku bunga sesuai keinginan pasar. The Fed tetap bergerak sesuai data yang berkembang.

“Tidak ada dalam mandat Fed yang bertujuan untuk memastikan bahwa pasar saham merasa nyaman,” kata Goolsbee, dalam wawancara dengan New York Times.

Sebagaimana diketahui, pada awal pekan ini, market dilanda volatilitas yang sangat tinggi, VIX index yang mengukur ketidakpastian pasar hanya dalam sehari naik lebih dari 60%. Seluruh instrumen di pasar keuangan global pun tak kebal dari goncangan.

Meski begitu, pada kemarin VIX indeks sudah kembali turun dengan cepat yang menunjukkan pemulihan pasar keuangan, termasuk IHSG sampai rupiah.

Pemulihan gerak pasar yang cepat, salah satunya dipengaruhi komentar para petinggi The Fed yang menolak gagasan bahwa data tenaga kerja yang lemah dapat menyebabkan kemerosotan ekonomi alias resesi

Komentar penolakan pejabat The Fed terhadap resesi tersebut setidaknya memberikan “angin segar” yang membuat kekhawatiran mereda.

Melansir dari Reuters, beberapa dari mereka juga tidak tinggal diam, mereka juga menegaskan bahwa The Fed perlu segera memangkas suku bunga untuk menghindari potensi kemunduran ekonomi.

Pelaku pasar kini membaca peluang sekitar 75% bahwa Fed akan memotong suku bunga sebesar 50 basis poin (bp) pada September. Menurut alat FedWatch dari CME Group Investor mengestimasi Fed Funds Rate (FFR) pada akhir tahun mencapai 4,25 – 4,50%.

Menkominfo: Industri Telekomunikasi Sedang Tidak Baik-Baik Saja

Foto: Menkominfo Budie Arie Setiadi dalam program CNBC Indonesia Economic Update. (CNBC Indonesia TV)

Indonesia dicanangkan bisa mengakses internet minimal dengan kecepatan internet 750 Mbps. Artinya ada kenaikan hingga 30 kali dari kecepatan yang tersedia sekarang sekitar 25 Mbps di Indonesia.

Menteri Kominfo Budi Arie mengatakan kecepatan internet hingga 750 Mbps tercatat dalam visi Indonesia Digital 2045. Ini masih jadi isu kualitas layanan yang ada di Indonesia.

“Nah, isu kualitas layanan adalah kecepatan internet kita. Kita saat ini masih di 25 Mbps per kecepatan data-data nasional internet Indonesia sekarang ini 25 Mbps. Nah, kita berharap ada peningkatan. Karena kalau dalam visi Indonesia Digital 2045, di tahun 2045 itu minimal 750 Mbps kecepatan internet kita,” kata Budi Arie.

Kominfo merangkul industri telekomunikasi untuk bisa mewujudkan impian itu. Yakni dengan memberikan insentif yang akan berdampak pada peningkatan layanan pada masyarakat.

Terkait insentif, Budi mengatakan masih dalam pembicaraan. Isinya terkait bagaimana terkait tarif hingga frekuensi, dan sistem pembayaran tarif.

Diskusi terkait insentif akan mencari tahu apa yang diinginkan atau dibutuhkan industri. Termasuk mengupayakan bisa berjalan dalam perubahan yang ada.

“Ya kita terus mendorong semua kepada industri telekomunikasi untuk sebisa mungkin kita memberi insentif yang bisa membuat mereka bisa membelanjakan capex-nya untuk investasi sehingga layanan masyarakat makin maksimal,” jelasnya.

“Dan kita udah lihat bahwa insentifnya, nanti kita bicarakan lagi kita godok soal bagaimana tarif, frekuensi, dan sebagainya. Tapi ini kita lagi godok. termasuk sistem pembayaran tarifnya yang tidak membebankan cashflow mereka, dan sebagainya,” dia menambahkan.

Budi Arie mengakui industri telekomunikasi sedang tidak baik-baik saja. Untuk itu pemerintah perlu turun tangan menanganinya.

Kabel, satelit, dan BTS

Mengingat luasnya Indonesia, infrastruktur telekomunikasi tidak bisa hanya mengandalkan satu atau dua jenis saja. Budi Arie mengatakan perlu kombinasi dan bergantung pada lokasinya.

Sejauh ini ada beberapa infrastruktur, dari fixed broadband fiber optic, wireless dan satelit. “Dan kita nggak bisa bilang di Indonesia ini satu yang paling benar dua, enggak. Ini harus lihat lokasi, kombinasi. Daerah prulal cocok, satelit cocok,” ucapnya.

Satelit jadi salah satu infrastruktur yang sempat jadi perbincangan. Termasuk di Indonesia, karena banyak pemain baru di sektor ini.

Sebut saja Starlink dengan teknologi satelit di Low Earth Orbit (LEO). Budi Arie mengatakan satelit bersama teknologi baru lainya bisa diterapkan di Indonesia.

Dia juga berharap, banyak pemain yang akan bermain di sektor satelit. Bukan hanya Starlink, yang mulai beroperasi beberapa waktu lalu di Indonesia.

Dengan banyak perusahaan yang masuk, maka akan ada persaingan bisnis yang sehat di Indonesia. Pada akhirnya masyarakat bisa memperoleh akses internet di tempatnya masing-masing.

“Sehingga bisa mendorong akses masyarakat untuk memperoleh akses internet di tempat mereka. Apalagi daerah kita ini kan paling unik, 17.500 pulau, penduduknya tersebar, ada yang dari daerah hutan, sehingga pilihan teknologi telekomunikasi nggak mungkin satu,” ujar Budi Arie.

Sah Jadi Deputi Gubernur BI 2024-2029, Profil Destry Damayanti

Foto: Destry Damayanti mengambil sumpah jabatan sebagai Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia periode 2024-2029 di Mahkamah Agung, Jakarta, Rabu (7/8/2024). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Destry Damayanti resmi dilantik oleh Mahkamah Agung (MA) sebagai Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) periode 2024-2029 pada Rabu (7/8/2024).

Destry Damayanti sebelumnya merupakan Deputi Gubernur Senior BI periode 2019-2024. Dalam uji kelayakan dan kepatutan ini, Destry merupakan calon tunggal yang kembali diusulkan oleh Presiden Joko Widodo.

Patut diketahui, Destry bukan sosok baru di industri keuangan nasional. Sebelum menduduki jabatan sebagai anggota LPS, alumni Master of Science dari Cornell University itu pernah menduduki jabatan penting. Mulai dari Kepala Ekonom Bank Mandiri, Kepala Ekonom Mandiri Sekuritas, Direktur Eksekutif Mandiri Institute, hingga Ketua Panitia Seleksi Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi.

Destry pernah menduduki jabatan sebagai Ketua Satuan Tugas Ekonomi Kementerian Badan Usaha Milik Negara pada periode 2014-2015. Sosoknya semakin dikenal publik setelah diangkat menjadi Anggota Dewan Komisioner LPS pada 24 September 2015 berdasarkan Keputusan Presiden 158/M 2015 tanggal 21 September 2015.

Dalam fit and proper test pada Juni lalu, Destry mempresentasikan satu makalah di depan Komisi XI. Tema makalah yang dibawahkan tersebut adalah ‘BI Sinergi untuk Mendukung Indonesia Maju’.

Destry memiliki visi misi dalam tiga aspek sebagai game changer bagi perekonomian Indonesia.

Pertama, pengembangan pasar uang dan pasar valas dalam mendukung pembiayaan ekonomi. Menurutnya, kondisi pasar keuangan domestik masih relatif dangkal dibandingkan dengan negara peers, namun baru dua tahun belakangan mulai terlihat adanya perbaikan.

Kedua, penguatan sistem pembayaran pada digitalisasi ekonomi dan keuangan. Hal ini dilakukan dengan fokus pada kebijakan menjaga stabilitas infrastruktur sistem pembayaran, memperkuat industri sistem pembayaran yang sehat, dan memperluas penerimaan digital.

Ketiga, kebijakan makroprudensial yang akomodatif dan pro growth. Penguatan kebijakan ini dilakukan penguatan kebijakan insentif makroprusdensial (KLM) melalui perluasan pemberian insentif kepada sektor-sektor yang memiliki daya ungkit tinggi terhadap pertumbuhan ekonomi.

Membara! Jokowi: Kita Tidak Bisa Didikte oleh Siapapun

Foto: Presiden Joko Widodo saat memberikan sambutan dalam peresmian Pabrik Bahan Anoda Baterai Litium, Kendal, Rabu (7/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Perjuangan Indonesia untuk melakukan hilirisasi nikel tidak mudah. Sederet protes muncul, baik dari dalam negeri hingga Uni Eropa (UE) mengajukan gugatan ke Organisasi Perdagangan Dunia (WTO).

Demikianlah disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan pabrik bahan anoda baterai lithium milik PT Indonesia BTR New Energy Material, di Kendal, Jawa Timur, Rabu (7/7/2024).

“Awal-awal banyak yang tidak setuju, pro dan kontra dan juga yang kedua kita digugat oleh EU, oleh uni eropa dan kita kalah,” jelasnya.

Seperti diketahui, pada November 2022 lalu, Indonesia dinyatakan kalah dalam gugatan Uni Eropa di Badan Penyelesaian Sengketa atau Dispute Settlement Body (DSB) WTO terkait larangan ekspor bijih nikel sejak awal 2020.

“Tapi saya sampaikan negara ini adalah negara yang berdaulat, kepentingan nasional adalah segala-galanya buat kita. Tidak bisa kita didikte oleh siapapun,” ujarnya.

Pemerintah, kata Jokowi tidak bisa mundur dalam kebijakan hilirisasi. “Saya sampaikan pada menteri maju terus, digugat kalah, banding. nanti gak tau kalah lagi tapi kita sudah punya industri ekosistem besar dari EV maupun EV baterai sudah kita miliki,” terang Jokowi.

“Jadi yang kita impikan sebuah ekosistem besar kendaraan listrik yang kuat dan terintegrasi satu per satu mulai keliatan,” pungkasnya.

Persaingan Boeing dan Airbus di Pasar Pesawat Tanker Indonesia

Foto: Pesawat Tanker Airbus A330 MRTT milik Prancis terparkir di Apron Selatan, Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (26/7/2023). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Persaingan Boeing dan Airbus sudah terjadi sejak 1990-an saat Airbus berhasil menandingi Boeing di pasar pesawat lorong tunggal lewat A320 dan pesawat lorong kembar melalui A330. Kompetisi keduanya semakin sengit saat memasuki abad ke-21 di mana B777 dan B787 berhadapan dengan A380 dan A350, walaupun pada akhirnya Airbus terpaksa menutup lini produksi A380 karena perubahan karakter pasar dan biaya bahan bakar bagi quad jet.

Saat ini Boeing mempunyai order backlog sebanyak 5.660 pesawat, sedangkan order backlog Airbus tercatat 8.600 pesawat yang mayoritas berasal dari pesawat lorong tunggal B737 MAX dan A320neo. Hal demikian dapat dipahami sebab kebutuhan pesawat untuk rute-rute jarak pendek ke jarak menengah jauh lebih besar daripada rute jarak menengah ke jarak jauh, apalagi ultra jarak jauh.

Di samping mempunyai lini bisnis pesawat komersial, Boeing dan Airbus memiliki pula lini niaga pertahanan dan ruang angkasa. Boeing sejak sebelum Perang Dunia Kedua sudah bergerak di lini bisnis pertahanan, kemudian akuisisi terhadap McDonnell Douglas membuat kepemilikan F-15 dan AH-64 beralih ke firma itu.

Sedangkan portofolio pada lini niaga pertahanan dan ruang angkasa di antaranya adalah C212, CN235, C295, A400M dan A330 MRTT serta secara tidak langsung Eurofighter Typhoon. Walaupun Airbus juga melakukan manufaktur helikopter yang digunakan untuk kepentingan militer, namun lini bisnis helikopter terpisah dari lini niaga pertahanan dan ruang angkasa.

Persaingan Boeing dan Airbus di lini pertahanan dan ruang angkasa merambat pula ke Indonesia. Kompetisi terjadi pada pesawat tanker, di mana pada MEF 2020-2024 terdapat program Pesawat Multirole Transport Tanker (MRTT) senilai US$560 juta yang ternyata diisi oleh A400M.

Untuk pembangunan kekuatan pertahanan periode 2025-2029, TNI Angkatan Udara mengusulkan program Pesawat Jet MRTT kepada Kementerian Pertahanan. Usulan demikian kini tengah dikaji oleh Kementerian Pertahanan sebelum diusulkan kepada Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas guna dicantumkan dalam Daftar Rencana Pinjaman Luar Negeri Jangka Menengah (DRPLN-JM) 2025-2029.

Meskipun pada MEF 2020-2024 Kementerian Pertahanan telah menandatangani kontrak dengan Airbus untuk akuisisi dua A400M dan opsi empat unit lainnya, Indonesia tetap memerlukan pesawat tanker merangkap angkut yang ditenagai oleh mesin turbofan.

A400M hanya bisa melakukan pengisian ulang bahan bakar di udara menggunakan mekanisme hose and drogue yang cocok untuk Rafale, Hawk 100/200 dan Su-27/30. Sedangkan F-16 membutuhkan mekanisme boom untuk melaksanakan isi ulang avtur, di mana KC-46 buatan Boeing dan A330 MRTT produksi Airbus dapat memenuhi kebutuhan tersebut. Kedua pesawat tanker mampu melaksanakan isi ulang bahan bakar di udara dengan mekanisme hose and drogue maupun boom.

Untuk program pesawat MRTT, Boeing dan Airbus akan berkompetisi di pasar Indonesia apabila Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas menyepakati usulan Kementerian Pertahanan. Bagaimana peluang kedua pabrik pesawat terbang untuk memenangkan pasar pesawat MRTT di Indonesia?

Firma manakah yang memiliki kesempatan lebih besar mendapatkan kontrak pesawat tanker merangkap angkut? Terkait hal tersebut, terdapat beberapa aspek yang perlu diperhatikan oleh Kementerian Pertahanan dalam mengambil keputusan apabila program tersebut tercantum dalam Blue Book 2025-2029.

Pertama, rekam jejak. A330 MRTT mempunyai rekam jejak yang lebih bagus dibandingkan dengan KC-46, di mana pesawat itu tidak memiliki masalah-masalah teknis yang menghambat operasi. Meskipun lebih dari 70 unit KC-46 sudah diserahkan oleh Boeing kepada US Air Force, akan tetapi sejumlah permasalahan masih melingkupi pesawat yang mengadopsi dua engine buatan Pratt & Whitney PW4062, seperti wing aerial refuelling pods, boom dan Remote Vision System (RVS).

Sebaliknya, sekitar 60 A330 MRTT yang telah dioperasikan oleh para konsumen tidak memiliki masalah-masalah teknis signifikan, sehingga secara obyektif A330 MRTT ialah pesawat yang sudah matang dan terbukti dibandingkan KC-46.

Kedua, populasi pengguna. Selain Amerika Serikat, pengguna atau calon pengguna KC-46 adalah Jepang dan Israel. 15 negara saat ini tercatat sebagai pemakai dan atau pemesan A330 MRTT, termasuk Singapura, Australia dan Korea Selatan di kawasan Asia Pasifik.

Hal demikian menunjukkan bahwa A330 MRTT lebih disukai oleh sejumlah negara dibandingkan KC-46, di mana sebagian besar operator pesawat jet yang ditenagai oleh dua engine Rolls-Royce Trent 772B justru adalah sekutu Amerika Serikat.

Ketiga, populasi airframe di kawasan Asia Pasifik. KC-46 dan A330 MRTT adalah varian pesawat lorong kembar B767 dan A330, di mana populasi A330 di kawasan cukup banyak karena menjadi pilihan maskapai-maskapai penerbangan untuk dioperasikan pada rute jarak menengah.

Hanya Japan Airlines yang tercatat sebagai pemakai B767 terbanyak di kawasan ini, sedangkan maskapai-maskapai besar lainnya lebih memilih menggunakan A330. Dibandingkan dengan produk Boeing lainnya seperti B777 dan B787, B767 bersama B757 tidak populer di pasar penerbangan niaga berjadwal di kawasan Asia Pasifik.

Keempat, dukungan Maintenance, Repair and Overhaul (MRO). Populasi airframe B767 dan A330 di kawasan Asia Pasifik perlu diperhatikan karena hal demikian akan terkait dengan MRO KC-46 dan A330 MRTT di Indonesia.

Firma-firma MRO domestik seperti PT GMF AeroAsia memiliki approve certification untuk A330 seperti engine dan airframe maintenance, namun tidak mempunyai approve certification bagi B767. Ketersediaan perusahaan nasional yang memegang sertifikat MRO pesawat tanker merangkap angkut dibutuhkan agar Indonesia tidak tergantung pada firma MRO asing untuk menjaga kesiapan operasional pesawat yang dipilih.

Mengacu pada keempat aspek yang telah diulas, di atas kertas A330 MRTT memiliki keunggulan atas KC-46. Airbus dalam waktu dekat akan segera meluncurkan varian terbaru yaitu A330 MRTT+ yang berbasis pada airframe A330-800 dengan sayap yang diperkuat dan mengadopsi dua engine Rolls-Royce Trent 7000.

A330 MRTT+ memiliki efisiensi delapan persen lebih bagus daripada A330 MRTT. Indonesia berpeluang mendapatkan A330 MRTT+ apabila memilih airframe baru daripada airframe A330-200 bekas pakai firma penerbangan niaga.

Masih menjadi pertanyaan apakah keempat aspek tersebut masuk dalam pertimbangan Kementerian Pertahanan atau tidak, sebab pengambilan keputusan dalam akuisisi sistem senjata bukan semata aspek teknis.

Jika Indonesia menganugerahkan kontrak kepada Airbus, apa keuntungan industri yang akan diberikan kepada Indonesia? Apakah Airbus akan memperbesar porsi pekerjaan aerostructure kepada sejumlah perusahaan Indonesia yang selama ini sudah menjadi global supply chain-nya? Pertanyaan serupa diajukan pula kepada Boeing seandainya Indonesia menetapkan KC-46 sebagai pemenang kontrak.

Di Tangan Jokowi, RI Punya Pabrik Baterai Lithium Terbesar Dunia

Foto: Presiden Jokowi Resmikan Pabrik Bahan Anoda Baterai Litium, Kendal, Rabu, (7/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pabrik bahan anoda baterai lithium milik PT Indonesia BTR New Energy Material, di Kendal, Jawa Timur, Rabu (7/7/2024). Adanya pabrik ini akan menjadikan RI produsen anoda terbesar di dunia.

Dalam peresmian terlihat Jokowi didampingi Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Menteri ESDM Arifin Tasrif dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, dan pejabat terkait lainnya.

“Saya sangat menghargai kecepatan pembangunan pabrik ini, baru 10 bulan yang lalu kita tanda tangan di Beijing tahu-tahu pabriknya sudah jadi. Ini namanya kecepatan,” kata Jokowi.

Menurut Jokowi negara cepat akan mengalahkan negara yang lambat, dan Indonesia sudah menjadi negara cepat. Selain itu Jokowi mengatakan bahan baku pembuatan anoda baterai seperti natural graphite diimpor dari Afrika, sedangkan untuk artificial graphite diambil dari kilang Pertamina di Riau dan lithium dari Australia.

“Kita memang gak punya lithiumnya, tapi nikelnya ada di Indonesia, kalau terintegrasi semuanya dan jadi arang setengah jadi kita akan menjadi pemasok masuk ke global supply chain,” sebutnya.

Dalam kesempatan itu, Menkomarves Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan menjelaskan investasi PT Indonesia BTR New Energy material mampu menempatkan Indonesia menjadi produsen Anoda terbesar di dunia.

“Kapasitas 80 ribu ton mampu, cukup untuk memproduksi 1,5 juta mobil listrik, mereka akan buat fase II yang ditargetkan selesai Maret 2025, sehingga total produksi 160 ribu ton,” katanya.

“Dengan kapasitas ini Indonesia akan menjadi (produsen) nomor 2 terbesar di dunia, pabrik di Jepang kapasitas 10 ribu ton, Korea Selatan 40 ribu ton, terbesar di Tiongkok 100 ribu ton, jadi kita akan melewati Tiongkok dalam waktu ke depan,” Sambung Luhut.

Seperti diketahui, Nilai investasi tahap I untuk proyek ini mencapai US$ 478 juta atau setara Rp 7,72 triliun (asumsi kurs Rp 16.151/US$), dengan kapasitas produksi bahan anoda baterai mencapai 80.000 ton per tahun.

BTR telah merampungkan pabrik tahap pertama di KEK Kendal dalam waktu 10 bulan dan saat ini menjadi pabrik anoda terbesar di dunia.

Nantinya pada tahap II BTR akan berinvestasi senilai US$ 299 juta. Setelah tahap I dan II selesai, Indonesia diperkirakan juga akan menjadi produsen bahan anoda baterai litium-ion terbesar kedua di dunia dengan total produksi 160.000 ton.

Ini Bocoran Kenaikan Gaji PNS di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Foto: Menteri Pertahanan Prabowo Subianto saat menghadiri acara Peluncuran Geoportal Kebijakan Satu Peta 2.0 dan White Paper OMP Beyond 2024 serta Penyampaian Hasil Capaian PSN dan KEK di Ballroom The St. Regis, Jakarta, Kamis (18/7/2024). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Pemerintah memastikan gaji Pegawai Sipil Negara (PNS) atau Aparatur Sipil Negara (ASN) akan mengalami kenaikan pada tahun 2025.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan penyesuaian gaji abdi negara ini akan disampaikan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.

“Nanti juga presiden terpilih akan menyampaikan ya,” kata Sri Mulyani di Kantor Presiden, Kompleks Istana Negara, Senin (5/8/2024).

Sebelumnya, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa memastikan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) akan naik pada 2025. Dia mengatakan kenaikan ini diprioritaskan untuk sejumlah jabatan fungsional yang memiliki dimensi pelayanan publik.

“Terutama pekerja-pekerja fungsional yang penting. Kayak misalnya di bidang kesehatan, guru, ya itu yang kita dorong,” kata Suharso ditemui di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Jakarta, Selasa, (30/7/2024).

Suharso mengatakan rencana kenaikan gaji ASN sudah tertuang dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025. Dia mengatakan besaran kenaikan gaji PNS masih dihitung. Namun dia memastikan pemerintah sudah menganggarkan kenaikan tersebut.

“Kita sedang hitung. Tapi sudah direncanakan. Slotnya ada,” kata dia.

Menurut Suharso, rencana kenaikan ini dilakukan dengan sejumlah pertimbangan. Di antaranya, untuk mengimbangi inflasi dan beberapa jabatan yang gajinya sudah lama tidak naik.

Suharso mengatakan kemungkinan kenaikan gaji ini akan diumumkan oleh Presiden Jokowi pada 16 Agustus 2024 dalam pidato kenegaraan di DPR. Meskipun pemerintah belum menentukan besaran kenaikan yang akan dilakukan.

Sebagai informasi, berikut estimasi besaran gaji PNS pada tahun 2024:

1. Daftar Gaji PNS 2024 Golongan I

– Golongan Ia: Rp 1.685.664 – Rp 2.522.664

– Golongan Ib: Rp 1.840.860 – Rp 2.670.732

– Golongan Ic: Rp 1.918.728 – Rp 2.783.700

– Golongan Id: Rp 1.999.944 – Rp 2.901.420

2. Daftar Gaji PNS 2024 Golongan II

– Golongan IIa: Rp 2.183.976 – Rp 3.643.488

– Golongan IIb: Rp 2.385.072 – Rp 3.797.604

– Golongan IIc: Rp 2.485.944 – Rp 3.958.200

– Golongan IId: Rp 2.591.136 – Rp 4.125.600

3. Daftar Gaji PNS 2024 Golongan III

– Golongan IIIa: Rp 2.785.752 – Rp 4.575.312

– Golongan IIIb: Rp 2.903.580 – Rp 4.768.848

– Golongan IIIc: Rp 3.026.484 – Rp 4.970.592

– Golongan IIId: Rp 3.154.464 – Rp 5.180.760

4. Daftar Gaji PNS 2024 Golongan IV

– Golongan IVa: Rp 3.287.844 – Rp 5.400.000

– Golongan IVb: Rp 3.426.948 – Rp 5.628.420

– Golongan IVc: Rp 3.571.884 – Rp 5.866.452

– Golongan IVd: Rp 3.722.976 – Rp 6.114.636

– Golongan IVe: Rp 3.880.548 – Rp 6.373.296

Ada Bank Untung Judi Online, Menkominfo: Masa Tega!

Foto: Menkominfo Budie Arie Setiadi dalam program CNBC Indonesia Economic Update. (CNBC Indonesia TV)

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi berulang kali mengingatkan dampak buruk aktivitas judi online di Indonesia.

Dalam wawancara di program CNBC Indonesia Economic Update 2024, Rabu (7/8/2024), Menkominfo mengatakan sistem pembayaran yang mengakomodir judi online harus diputus.

Untuk itu, pihaknya terus berkoordinasi dengan lembaga terkait seperti Bank Indonesia (BI), Otoritas Jasa Keuangan (OJK), serta Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

“Ya, BI dan OJK juga sudah melakukan langkah-langkah termasuk pemberitahuan kepada perbankan. Jadi saya sudah bilang kepada beberapa teman di dunia perbankan, masa kalian tega sih untung tapi di atas penderitaan rakyat?,” kata Budi Arie.

Ini judi online mengisap darah rakyat

Kominfo sendiri terus mengambil langkah drastis untuk memberantas judi online yang kian marak menjerat warga Indonesia. Sebab, jika tidak dilakukan apa-apa, Budi Arie mengatakan sepanjang 2024 perputaran uang dari judi online bisa tembus Rp 900 triliun.

“Di kuartal pertama 2024 perputaran uangnya sudah Rp 100 triliun,” ia mengungkapkan.

Beberapa gebrakan Kominfo memberantas judi online antara lain memblokir situs judi online, mengajukan pemblokiran rekening bank dan akun e-wallet terkait judi online, memutus akses internet dari/ke Kamboja dan Davos (Filipina), hingga yang terbaru memblokir VPN gratis dan membatasi transfer pulsa maksimal Rp 1 juta per hari lantaran disinyalir menjadi ‘mata uang’ judi online.

Budi Arie mengatakan judi online sangat tidak produktif dan mengganggu ekonomi. Banyak keluarga yang ekonominya hancur, tingkat kriminalitas meningkat, tingkat perceraian meningkat, hingga anak-anak yang harusnya bisa mendapat asupan makanan bergizi terhambat karena orang tua terjerat judi online.

“Jadi saya selalu tegaskan bahwa judi online ini adalah scam. Ini penipuan terhadap rakyat,” Budi Arie menuturkan.

Jokowi: Sekarang RI Sudah Jadi Negara Cepat

Foto: Presiden Joko Widodo saat memberikan sambutan dalam peresmian Pabrik Bahan Anoda Baterai Litium, Kendal, Rabu (7/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut Indonesia sudah alami perubahan signifikan selama 10 tahun terakhir. Kini Indonesia sudah menjadi negara cepat.

Kecepatan itu terlihat pada hilirisasi sumber daya alam (SDA)

Setelah berhasil pada larangan ekspor komoditas mentah nikel, sederet industri turunan bermunculan.

Termasuk dalam pembangunan pabrik bahan anoda baterai lithium milik PT Indonesia BTR New Energy Material, di Kendal, Jawa Timur.

“Saya sangat menghargai kecepatan pembangunan pabrik ini. Baru 10 bulan yang lalu kita tanda tangan di Beijing tahu-tahu pabriknya sudah jadi,” kata Jokowi saat meresmikan pabrik bahan anoda baterai lithium milik PT Indonesia BTR New Energy Material, di Kendal, Jawa Timur, Rabu (7/7/2024).

“Ini yang namanya kecepatan dan negara yang cepat akan mengalahkan negara yang lambat dan kita sekarang sudah jadi negara yang cepat,” paparnya.

Menkomarves Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan menjelaskan investasi PT Indonesia BTR New Energy material mampu menempatkan Indonesia menjadi produsen Anoda terbesar di dunia.

“Kapasitas 80 ribu ton mampu cukup untuk memproduksi 1,5 juta mobil listrik, mereka akan buat fase II yang ditargetkan selesai Maret 2025, sehingga total produksi 160 ribu ton,” katanya.

Dengan kapasitas ini Indonesia akan menjadi

(produsen) nomor 2 terbesar di dunia, pabrik di Jepang kapasitas 10 ribu ton, Korea Selatan 40 ribu ton, terbesar di Tiongkok 100 ribu ton, jadi kita akan melewati Tiongkok dalam waktu ke depan,” Sambung Luhut.

Seperti diketahui, Nilai investasi tahap I untuk proyek ini mencapai US$ 478 juta atau setara Rp 7,72 triliun (asumsi kurs Rp 16.151/US$), dengan kapasitas produksi bahan anoda baterai mencapai 80.000 ton per tahun.

BTR telah merampungkan pabrik tahap pertama di KEK Kendal dalam waktu 10 bulan dan saat ini menjadi pabrik anoda terbesar di dunia.

Nantinya pada tahap II BTR akan berinvestasi senilai US$ 299 juta. Setelah tahap I dan II selesai, Indonesia diperkirakan juga akan menjadi produsen bahan anoda baterai litium-ion terbesar kedua di dunia dengan total produksi 160.000 ton.