OYO Siap Jajah AS, Akuisisi Ribuan Hotel dari Blackstone

Motel 6. (Dok: motel-6-stanton)

Motel 6, salah satu merek penginapan paling terkenal di Amerika, memiliki pemilik baru setelah Oyo raksasa hotel yang berbasis di India setuju untuk membelinya seharga US$ 525 juta (Rp 7,88 triliun).

Oyo mengatakan pada hari Jumat bahwa pihaknya melakukan akuisisi sebagai bagian dari rencananya untuk meningkatkan ekspansi di AS.

Motel 6 telah menyediakan penginapan bagi wisatawan Amerika dengan memiliki anggaran terbatas selama 62 tahun terakhir. Memiliki sekitar 1.500 lokasi di AS dan Kanada, Motel 6 mengambil namanya dari tarif per malam yang zaman dahulu lazim dikenakan kepada pelancong yakni sebesar enam dolar.

Perusahaan investasi New York Blackstone yang mengakuisisi Motel 6 pada tahun 2012, adalah penjualnya. Penjualan diperkirakan akan selesai pada kuartal keempat.

Oyo didirikan sekitar belasan tahun yang lalu. Operator hotel budget ini berkembang pesat menjadi salah satu jaringan hotel terbesar di dunia. Pemodal ventura membantu mendorong pertumbuhan tersebut, khususnya SoftBank Group. Pada tahun 2019, perusahaan ventura Jepang ini memimpin putaran investasi lebih dari US$ 1 miliar yang memberi valuasi pada OYO sebesar US$ 10 miliar.

Namun gangguan yang disebabkan oleh Covid-19 terhadap industri perjalanan dan masalah kontrol kualitas di beberapa hotel selama ekspansi global OYO yang pesat memaksa perusahaan untuk lebih berhati-hati dan menyusun kembali strateginya. Kehadirannya telah berkembang di AS selama beberapa tahun terakhir, dan saat ini mengoperasikan 320 hotel di 35 negara bagian AS.

kadobet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*